250. Dendeng Balado

https://kulinerku.com/images/c2.php?q=6f73b26d29236da2.jpg

Porsi:
Waktu:

Bahan-bahan:

  • daging untuk rendang – 250 gr
  • Bumbu halus ungkep daging :
  • bawang putih – 3 siung
  • jahe – 1 ruas
  • lengkuas – 1 ruas
  • Bahan bumbu balado :
  • cabe merah keriting (bisa dimixed cabe rawit) – 50-80 gr
  • bawang merah – 10 siung
  • terasi (bisa skip) – 1 sdt
  • minyak goreng – Secukupnya
  • garam+lada+kaldu bubuk – Secukupnya
  • Tambahan :
  • kentang, potong wedges. Goreng hingga kecoklatan – 2-3 buah

Cara membuat:

  1. Rebus daging dengan bumbu ungkep hingga empuk. Tambahi garam dan lada. Angkat tiriskan, iris memanjang, geprek sedikit supaya melebar dan tipis kemudian goreng sebentar hingga permukaannya garing. Bisa juga tidak digoreng. Sisihkan
  2. Membuat sambal balado. Ulek kasar cabe dan bawang merah. Tambahi terasi, garam,lada dan kaldu bubuk. Kemudian tumis dengan minyak hingga harum dan cabe layu.
  3. Jika sambal balado sudah harum,masukkan daging. Aduk rata hingga bumbu meresap. Tes rasa. Kemudian masukkan kentang goreng. Aduk rata kembali. Jila sudah tercampur semuanya sajikan.
  4. Dendeng balado siap disantap dengan nasi hangat.

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ikan kembung asem pedas

Sate Taichan

Oseng Labu Siam, Udang, Sosis

374. Tempe Homemade Dibacem