Dadar Gulung isi Vla

https://kulinerku.com/images/c2.php?q=4713c93099c40b81.jpg

Porsi: 10 orang
Waktu: 1jam

Bahan-bahan:

  • bahan dadar – gulung
  • tepung terigu – 150 gr
  • telur – 2 butir
  • garam – 1/4 sdt
  • air – 100 ml
  • susu cair – 150 ml
  • mentega, cairkan – 50 gr
  • vanilla – 1 sdt
  • cokelat bubuk – 2 sdt
  • bahan vla
  • kuning telur – 2 btr
  • maizena – 50 gr
  • susu cair – 500 ml
  • gula pasir – 75 gr
  • mentega – 1 sdm
  • vanilli (bisa cair, bisa bubuk) – 1 sdt

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan dadar gulung ke dalam bowl, baskom (apapun yah) kecuali cokelat bubuk, campur sampai rata dan halus
  2. Tuang 3/4 adonan ke dalam mangkok lain, masukkan cokelat bubuk, aduk sampai rata (nanti akan ada 2 adonan, coklat dan vanila)
  3. Panaskan wajan datar ukuran 18 atau 20cm, olesi dengan sedikit minyak, tambahkan sedikit adonan cokelat dengan menggunakan squeeze bottle atau sendok,tambahkan adonan vanilla. Buatkan dadar tipis lalu sisihkan.
    kulinerku.png
  4. Membuat vla
  5. Cairkan tepung maizena dengan sebagian susu, kocok lepas kuning telur, satukan. Sisihkan.
  6. Didihkan susu dan gula pasir sambil diaduk hingga gula larut. Tuang larutan tepung maizena, aduk cepat dan rata, biarkan mendidih sekali lagi. Angkat, tambahkan vanilla dan mentega, aduk hingga rata dan mentega meleleh.
  7. Bungkus vla, dan tambahkan buah serta coklat, nutella, keju atau apapun sing penting sesuai selera yah, sebagai isian dengan kulit dadar. Voila, dadar siap dinikmati. (Dingin dingin lebih enak dinikmati)
    kulinerku.png

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latua Tauge

Lutis / Lotis / Rujak mangga muda pedes bikin nagih

Sup bola

Sate Telur puyuh Bacem