Kue Garpu Asin

https://kulinerku.com/images/c2.php?q=6bd60010a35a8a61.jpg

Porsi: 360 gram
Waktu: 60 menit

Bahan-bahan:

  • tepung terigu protein sedang – 200 gram
  • tepung tapioka – 35 gram
  • kaldu bubuk – 1 sdt
  • garam halus – 1/2 sdt
  • margarin – 60 gram
  • seledri, ambil daunnya lalu iris halus – 3 tangkai
  • air – 100 ml
  • BUMBU HALUS:
  • bawang putih – 1 siung
  • kencur seukuran kemiri – 1 butir

Cara membuat:

  1. Campur tepung terigu, tepung tapioka, kaldu bubuk, dan garam.
    kulinerku.png
  2. Tambahkan margarin, seledri, dan bumbu halus, uleni sambil dituangi air sedikit demi sedikit sampai menjadi adonan yang kalis.

    Penggunaan air tidak mutlak, ya, tergantung pada kelembaban tepung terigu. Tadi punya saya tersisa sekitar 20 ml.

    kulinerku.pngkulinerku.pngkulinerku.png
  3. Ambil secuil adonan, pipihkan di cetakan kue garpu atau di punggung garpu, gulung. Jika nggak mau adonan terbuka saat digoreng, ujung adonan dapat diolesi air supaya merekat.
    kulinerku.pngkulinerku.png
  4. Panaskan minyak hingga panas, masukkan kue garpu, goreng
    kulinerku.pngkulinerku.png
  5. Setelah tiris, taruh di nampan yang dialasi kertas. Segera simpan toples jika sudah dingin.
    kulinerku.png

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chicken Soup for the Soul

Sup tangkar kepala kambing

Sup Ikan Kerapu Praktis

Gulai Daging Cincang Bumbu Instan