Pastel Goreng

https://kulinerku.com/images/c2.php?q=f13a28f52293d850.jpg

Porsi:
Waktu:

Bahan-bahan:

    Bahan Kulit
  • Tepung Terigu – 250 gram
  • Minyak Goreng – 30 ml
  • Margarin – 50 gram
  • Air – 80 ml
  • Garam – 1/2 sdt
  • Lada – Sedikit
  • Bahan Isian
  • Bawang Merah, iris – 5 siung
  • Bawang Putih, geprek & cincang – 3 siung
  • Wortel – 3 buah
  • Kentang – 1 buah
  • Telur, rebus – 2 butir
  • Sledri – Secukupnya
  • Air – Secukupnya
  • Garam, Gula, Lada & Penyedap – Secukupnya

Cara membuat:

  1. Buat isian terlebih dahulu ya mom, supaya sudah dingin saat digunakan untuk isian.

    Potong dadu wortel dan kentang, rebus atau kukus sampai lunak. Sisihkan

    Iris juga telur yang sudah direbus menjadi beberapa bagian. Sisihkan

  2. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi. Masukkan wortel & kentang. Beri sedikit air. Bumbui dengan gula, garam, lada, penyedap, kemudian daun sledri. Aduk rata, dan masak sampai matang. Sisihkan
  3. Untuk kulitnya. Panaskan minyak lalu masukkan margarin sampai mencair. Selagi panas, tuang ke dalam baskom yang berisi terigu, garam, dan lada
  4. Tambahkan air. Uleni sampai rata. Tutup dengan serbet bersih, istirahatkan sekitar 15 menit
  5. Bagi adonan, masing masing 30 gram. Pipihkan dengan rolling pin. Lalu potong dengan bentuk lingkaran. Saya menggunakan mangkok 😁
  6. Beri isian sayur dan telur. Lipat, tutup dan rapikan tepinya. Kalau bingung cara memilin pinggiran pastel, bisa diliat dulu di youtube. Atau yang lebih praktis bisa menggunakan cetakan pastel. Bisa juga dengan ditekan tekan menggunakan garpu 😆

    Lalu goreng dalam minyak panas sampai matang.

  7. Sebelum belajar memilin pastel
    kulinerku.png
  8. Setelah kultum di youtube 😆
    kulinerku.png

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sup Ikan Kerapu

Sop Oyong, Labu Siam, Wortel dan Bakso

Kering Teri Kacang

Ayam Pop