Singkong Goreng

https://kulinerku.com/images/c2.php?q=ea778fe9f0442f1b.jpg

Porsi: 5-10orang
Waktu:

Bahan-bahan:

  • singkong, kualitas singkong menentukan hasil merekahnya – 1 kg
  • air dingin – 500 ml
  • Bumbu Halus
  • bawang putih – 5 siung
  • kemiri – 3 biji
  • ketumbar bubuk – 1 sdt
  • garam – 1 sdt
  • penyedap rasa – 1 sdt
  • kaldu sapi – 1 sdt
  • lada bubuk – 1/2 sdt

Cara membuat:

  1. Kupas, potong singkong sesuai selera, untuk terlihat bagus singkong dibelah dua, cuci lalu sisihkan (tips untuk tetap merendam singkong dalam air sebelum menggorengnya, merendam singkong yg sudah dikupas akan membuat singkong tetap dalam kondisi bagus atau tidak hitam)
  2. Campurkan bumbu halus kedalam air dingin, aduk merata
  3. Panaskan minyak dalam wajan dengan api sedang hingga minyak panas, lalu goreng singkong sampai setengah matang
  4. Bila singkong sudah setengah matang, angkat dan langsung masukkan kedalam wadah berisi air dingin dan bumbu halus
  5. Diamkan sampai singkong merekah, (dibagian ini harus hati-hati karena kualiatas singkong yg bagus dan kematangan yg pas membuat proses merekah bisa lebih cepat, jika tidak segera ditiriskan singkong bisa hancur)
  6. Angkat dan tiriskan singkong, sampai air rendaman turun
  7. Singkong yg sudah direndam dan ditiriskan lalu digoreng lagi hingga berwarna coklat keemasan
  8. Lakukan terus berulang sampai singkongnya selesai digoreng, singkong yg sudah matang akan renyah diluar lembut didalam, dan bisa langsung disajikan.

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ayam Bakar Bumbu Kecap Sederhana 🇲🇨 #masakanindo

SOP tulang iga

Telor Ceplok Cabe Hijau

Tomato egg drop soup (sup telur tomat)